Gambar: Pelatihan DEA

Surabaya, 22 Februari 2025 – Dalam rangka meningkatkan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) di bidang kewirausahaan digital, khususnya bagi penyandang disabilitas, Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BPSDMP) Kominfo Surabaya menyelenggarakan Pelatihan Digital Entrepreneurship Academy (DEA) dengan tema Pemasaran Digital dengan Kecerdasan Buatan (AI) untuk Wirausaha. Kegiatan ini dihadiri oleh wirausaha disabilitas dari berbagai organisasi penyandang disabilitas tunadaksa di Sidoarjo dan Surabaya. Program ini bertujuan untuk membekali peserta dengan keterampilan pemasaran digital berbasis teknologi AI guna meningkatkan efektivitas strategi bisnis mereka.

Acara dibuka secara resmi oleh Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Komunikasi dan Digital (BPSDM Komdigi), Bonifasius Wahyu Pudjianto, yang sekaligus juga dalam rangka kunjungan ke Kantor BPSDMP Kominfo Surabaya. Dalam sambutannya, beliau menekankan pentingnya pemasaran digital dalam dunia usaha saat ini. Menurutnya, salah satu tantangan utama dalam berwirausaha adalah memperluas jangkauan pasar. Oleh karena itu, teknologi AI dapat dimanfaatkan untuk membantu menciptakan konten pemasaran, mengoptimalkan media sosial, serta mengelola strategi bisnis secara lebih efektif.

“Kami berharap pelatihan ini tidak hanya memberikan pemahaman dasar tentang pemasaran digital, tetapi juga mendorong peserta untuk memanfaatkan teknologi secara bijak dan bertanggung jawab dalam menjalankan bisnis mereka. BPSDMP Kominfo Surabaya juga telah memastikan bahwa lingkungan pelatihan ini inklusif dan ramah bagi penyandang disabilitas, dengan menyediakan berbagai fasilitas pendukung,” ujar Bonifasius Wahyu Pudjianto dalam sambutannya.

Pelatihan ini menghadirkan narasumber yang berkompeten di bidangnya, antara lain Miftakhul Huda dan Muhajir Sulthonul Aziz. Setelah sesi pembukaan, peserta melakukan registrasi akun Digital Talent Scholarship (DTS) dan mendaftar ke pelatihan DEA dengan bantuan panitia. Selanjutnya, peserta dibagi menjadi dua kelas, di mana peserta perempuan mengikuti pelatihan di aula, sementara peserta laki-laki mengikuti sesi di Lab 1.

Materi yang diberikan dalam pelatihan mencakup berbagai topik penting terkait pemasaran digital dengan kecerdasan buatan, termasuk demonstrasi penggunaan AI dalam pemasaran digital, penggunaan Learning Management System (LMS) Digitalent untuk pembelajaran mandiri, serta praktik penggunaan ChatGPT dalam menyusun Unit Selling Point (USP), Segmentation, Targeting, Positioning (STP), analisis SWOT, Business Model Canvas (BMC), dan proposal usaha. Selain itu, peserta juga diberikan pelatihan tentang pembuatan ide konten menggunakan AI serta praktik pembuatan konten video promosi. Kegiatan pelatihan ditutup dengan post-test dan sesi praktik penerapan materi yang telah dipelajari.

Peserta pelatihan menunjukkan antusiasme tinggi dalam mempelajari cara pemanfaatan AI untuk pengembangan bisnis. Mereka aktif berinteraksi dengan instruktur, mengajukan pertanyaan, dan mengikuti seluruh sesi dengan baik. Hasil dari pelatihan ini menunjukkan bahwa peserta telah mampu mengoperasikan AI untuk mendukung pengembangan usaha mereka serta menghasilkan konten promosi yang efektif untuk pemasaran digital.

Kepala BPSDM Komdigi, Bonifasius Wahyu Pudjianto, mengungkapkan apresiasinya terhadap antusiasme para peserta. “Kegiatan ini sangat bermanfaat karena memberikan kesempatan bagi penyandang disabilitas untuk memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi dalam meningkatkan nilai tambah ekonomi mereka. Dengan AI, mereka bisa lebih mudah membuat konten pemasaran dan memanfaatkan media sosial maupun e-commerce untuk mengembangkan bisnisnya. Kami berharap pelatihan ini memberikan dampak yang nyata dan berkelanjutan,” ujarnya.

Dengan adanya pelatihan ini, BPSDMP Kominfo Surabaya terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung transformasi digital yang inklusif dan memberdayakan wirausaha disabilitas agar dapat bersaing di era digital. (FA/YA)


Label
dts, disabilitas, dea, jagoan digital